Tips-tips Jepret Sunset dan Sunrise

Sobat BFUP - Foto-foto bertemakan matahari ini adalah salah satu foto wajib yang harus dilakukan seorang fotografer. Seandainya sobat sudah pernah mengambil foto sunset dan sunrise tapi kurang puas dengan hasil yang didapatkan, bisa coba beberapa tips di bawah ini  :


Tips-tips Jepret Sunset dan Sunrise

Persiapan yang matang, sunset dan sunrise ini berlangsung sekitar 30 menit, jadi kita musti melakukan persiapan yang matang mulai dari kamera dan aksesoris pendukung lainnya.

Ketika sobat sudah bersusah-susah datang kelokasi yang jauh untuk mengambil gambar sunset atau sunrise akan tetapi mendadak mendung jangan galau,,,, masih banyak objek yang bisa difoto saat mendung atau hujan. Maksimalkan kreatifitas sobat

Maksimalkan foto siluet, siluet akan memberi kesan serta cerita dari hasil foto sunset dan sunrise yang sobat ambil. Baca juga : Cara Mengambil Foto Siluet

Tips-tips Jepret Sunset dan Sunrise

Jangan lupa bawa tripod, karena banyak yang bisa sobat explore dengan bantuan tripod baik itu tehnik long shutter, HDR, Panorama dll.

Pakai manual focus, karena pada saat sunset dan sunrise cahaya yang tertangkap kamera lumayan ekstrim ini, biasanya kamera sulit menemukan fokus jadi sobat harus mencari fokus secara manual.

Gunakan preset white balance cloudy, untuk settingan ini biasanya pada kamera canon dilambangkan dengan ikon mendung. Settingan ini akan menghasilkan foto sunset dan sunrise lebih warm (hangat) dibandingkan dengan settingan auto.

Teruslah mencoba, jika sobat gagal hari ini masih ada hari esok untuk mencoba. Gagal adalah tempat pemberhentian sementara menuju sukses - Ahmad Jalaluddin Rumi.
Previous
Next Post »

= > Silahkan berkomentar sesuai artikel diatas
= > Berkomentar dengan url ( mati / hidup ) tidak akan di publish ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment