Belajar Fotografi secara Otodidak, Why Not ?

Sobat BFUP - Banyak lho, fotografer sukses yang awalnya belajar fotografi secara otodidak. Jadi, bagi Sobat yang ingin mulai mempelajari berbagai ilmu fotografi, Sobat bisa saja mempelajarinya secara otodidak tanpa perlu mengikuti pendidikan formal fotografi. Apalagi, di era modern seperti ini, pertukaran informasi sudah sedemikian besar dan cepat. Sobat dapat dengan mudah mencari informasi mengenai berbagai teknik dan tips untuk mendapatkan jepretan terbaik seperti di blog ini. Sobat pun bisa belajar langsung dari pengalaman Sobat yang sering praktik langsung memotret berbagai objek dan momen. Namun, tentu saja mempelajari fotografi secara otodidak memerlukan kemauan yang besar. Sebab, kesuksesan cara belajar seperti ini sangat ditentukan oleh niatan kita. Bila kita sudah mulai bosan, tentu saja kesuksesan kita belajar fotografi secara sendiri akan mulai memudar.

Belajar Fotografi secara Otodidak, Why Not ?

Niat memang memiliki peran utama saat kita mempelajari fotografi secara otodidak. Tidak mungkin kita bisa terlalu mengandalkan orang lain karena cara ini murni kita lakukan sendiri. Dasar kita melakukannya pun biasanya hanya disebabkan hobi memotret kita saja. Oleh karenanya, menjaga niat serta cita-cita menjadi seorang fotografer sukses saat sedang belajar fotografi secara otodidak sangatlah penting. Meskipun mungkin fotografi hanya sebuah hobi sampingan yang belum bisa menghasilkan uang, namun menjadi handal dalam bidang yang kita sukai bukan merupakan sebuah hal negatif dan merugikan, bukan? Apalagi, cara belajar seperti ini juga murah.

Agar niat kita senantiasa terjaga, kita juga bisa memanfaatkan komunitas fotografi dengan menjadi anggota di dalamnya. Bergabung dengan komunitas para fotografer selain akan membuat kita dapat berbagi kesenangan, juga akan membuat kita makin kaya pengetahuan mengenai fotografi. Belum lagi, komunitas seperti ini biasanya sering mengadakan event-event khusus yang bisa kita manfaatkan untuk mengukur seberapa baik kemampuan kita. Akses mengenai fotografi yang lain pun terbuka lebar, seperti job fotografi dan pameran-pameran yang bisa kita ikuti. Selain bergabung dengan komunitas fotografi, kita juga harus selalu rajin melakukan percobaan sendiri. Jadi, jangan hanya mengandalkan informasi dari pihak luar. Belajar fotografi secara otodidak yang satu ini justru biasanya sangat berkesan dan inspiratif.
Previous
Next Post »

= > Silahkan berkomentar sesuai artikel diatas
= > Berkomentar dengan url ( mati / hidup ) tidak akan di publish ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment